Melihat perkembangan teknologi yang begitu pesat, tentunya kamu yang masih baru saja lulus juga harus ikut kekinian. Terutama untuk menemukan lowongan kerja yang lebih cepat dan akurat. Daripada harus memotong kertas koran untuk cari kerja, berikut ini ada beberapa cara mencari lowongan kerja secara online yang harus dicoba para millenial.
Platform Cari Loker Kekinian
-
Browsing Menggunakan Aplikasi Loker
Cara pertama yang sudah mulai marak dan banyak ditemukan akhir akhir ini adalah aplikasi lowongan pekerjaan. Kalau dilihat secara gamblang, pengguna smartphone semakin merebak. Karena itulah, banyak platform marketplace untuk loker yang beranjak ke aplikasi gawai. Beruntungnya, cara ini pun sangat mudah untuk didapat dan dilakukan.
Lantas, apa yang membuat cara ini banyak direkomendasikan? Yang pertama, kamu yang ingin mendapat update lowongan kerja terbaru dan terpercaya bisa langsung mengunduh dan pasang beberapa aplikasi ini di smartphone. Beberapa apk pun bisa diunduh dengan ukuran yang cenderung kecil, jadi tidak perlu takut gawai lemot.
Alasan kedua adalah kemudahan dan kepercayaan dari aplikasi. Jika dilihat, sudah ada beberapa nama besar di dalam deretan aplikasi loker. Sebut saja JobStreet, Mamikos, LinkedIn, Job Today, dan masih banyak lainnya. Nama yang sudah ternama, bisa menjadi jaminan bahwa tawaran pekerjaan yang tersedia pun dapat dipercaya.
Alasan kedua adalah kelengkapan informasi. Tidak sedikit aplikasi yang membantu penggunanya menemukan pekerjaan dan kualifikasi tertentu dengan sistem saring (filter). Sistem ini biasanya diisi dengan data kualifikasi mencakup gaji yang diinginkan, pendidikan, bidang, alamat, dan preferensi pribadi.
Tidak hanya itu, kamu pun bisa mendapat banyak peluang kerja yang tidak tersedia di loker manual. Kamu bisa mencari loker untuk freelance, untuk kerja SMA, di dalam negeri, hingga luar negeri. Pada dasarnya, cara yang satu ini menawarkan kemudahan. Mengingat kamu bisa dengan mudah mencari loker hanya dengan jari saja.
-
Bergabung Dengan Platform Lowongan Kerja
Sama seperti aplikasi, platform lowongan kerja juga menjadi solusi terbaik untuk para milenial yang sedang mencari pekerjaan. Sistemnya pun tidak jauh berbeda dengan aplikasi, karena kamu akan langsung subscribe, bergabung, atau browsing dari situsnya secara langsung. Yang kamu butuhkan setidaknya adalah peramban komputer atau laptop.
Di cara ini, kamu juga bisa mencoba di situs yang sesuai dengan aplikasi loker yang pernah diunduh. Dengan begitu, kamu hanya perlu login dengan akun yang digunakan di aplikasi. Jika belum terdaftar, tinggal melakukan signup saja untuk memiliki akun di situs loker tersebut. Nilai positif dari opsi ini hadir dari fitur yang lebih luas dibanding aplikasi.
Beberapa fitur yang cukup unik adalah tes TOEFL, tes kepribadian, hingga kualifikasi atau filter pekerjaan yang lebih lengkap. Cara ini pun bisa memberikan detail yang lebih baik dari pada aplikasi. Ada satu hal yang bisa diandalkan dari cara yang satu ini, yakni sistem subscribe atau berlangganan.
Biasanya, saat kamu masuk dan terdaftar di dalam lowongan kerja akan muncul tombol subscribe. Tombol ini umumnya dikaitkan dengan ketersediaan pekerjaan pada suatu perusahaan atau penyedia loker. Jadi, setiap kali ada update terbaru kamu akan mendapat informasinya. Karena itulah, kamu akan diminta untuk mengisi alamat email aktif.
-
Sharing Dengan Sesama Pengguna Whatsapp
Cara mencari lowongan kerja yang satu ini juga semakin marak di kalangan pengguna gawai. Whatsapp yang notabene dijadikan aplikasi untuk komunikasi juga bisa menjadi lahan loker. Sayangnya jumlah dan ketersediaan loker sendiri tidak sebanyak dari cara cara lainnya. Pasalnya, kebanyakan loker diberikan sebagai bagian sharing dari sesama anggota grup atau kontak.
Pada dasarnya, alat komunikasi ini memang tidak dipergunakan untuk platform loker. Tapi tidak jarang para pengguna membagikan informasi lowongan di dalam grup, meminta bantuan teman lain untuk menyebarkan, atau berbaginya dalam bentuk status. Alhasil, tidak jarang ide ini cukup efektif meski sayangnya masih cukup terbatas. Jadi, coba kamu tanya di grup yang dimiliki.
-
Menggunakan Sosmed
Tidak hanya aplikasi atau platform khusus untuk loker, kamu juga bisa hunting lowongan dari sosial media. Cara ini cukup mudah, karena sudah banyak akun khusus yang digunakan untuk sharing informasi ketersediaan pekerjaan. Tak sedikit pula yang menyediakan informasi cukup lengkap dan sharing informasi terkait lowongan tersebut.
Apakah jumlah lokernya banyak? Jangan salah, sudah banyak ditemukan perusahaan besar yang sharing lowongan kerja melalui akun, komunitas, atau grup loker di sosial media. Bahkan, cara ini pun bisa kamu dapatkan dari sosial media seperti facebook, twitter, atau instagram. Selain mencari, kamu pun bisa berkesempatan untuk sharing dengan teman.
Kalau tertarik dengan cara yang satu ini, kamu bisa lakukan dengan cara follow, subscribe, atau join suatu akun, komunitas, atau grup tertentu. Beberapa dari mereka tidak memungut biaya. Namun kamu juga bisa membayar untuk mendapat informasi khusus atau lebih terupdate. Selain itu, bisa juga menggunakan hastag lowongan kerja, loker, jobvacancy, dan lain lain.
Tapi ada hal yang harus ditanamkan buat kamu yang ingin mencari lowongan pekerjaan lewat sosial media. Yakni jangan mudah tergiur dengan tawaran loker yang tidak masuk akal, seperti gaji besar tapi kerja santai. Bisa jadi lowongan kerja tersebut hanyalah penipuan. Gunakan kesempatan untuk cek komen dan sharing untuk mendapat data yang lebih detail.
Step By Step Pilih Pilih Lowongan
-
Pilih Platform Yang Terpercaya
Setelah mengetahui lokasi terbaik untuk mencari lowongan kerja, jangan langsung beranjak untuk langsung percaya. Pada dasarnya, ada banyak sekali platform, aplikasi, situs, bahkan akun loker, dan share loker yang beredar. Tapi apakah itu asli dan benar? Jawabannya harus kamu cari sendiri.
Pastikan untuk menggunakan aplikasi, platform, atau subscribe di akun yang sudah terpercaya. Dengan begitu kamu akan mengurangi peluang untuk ditipu, karena sudah banyak lowongan lowongan bodong yang ternyata menjadi modus pemerasan. Di sini, kamu juga harus lebih kritis dalam mencari informasi akan situs dan perusahaan penyedia loker.
Satu hal lagi, terkenal bukan selalu berarti terpercaya. Tidak jarang situs dengan follower jutaan ternyata hanya memberikan informasi abal abal. Pastikan lagi bahwa informasi yang diberikan akurat. Cek kolom komentar jika ada dan lihat informasi dari orang lain. Cek sekali lagi informasi yang diberikan beserta dengan riwayat atau data penyedia loker dengan benar.
-
Cari Sesuai Dengan Pendidikan Terakhir
Langkah selanjutnya adalah melakukan filtrasi atau penyaringan dengan baik. Fitur ini bisa kamu maksimalkan agar mendapat lowongan kerja yang sesuai dengan keinginan. Yang paling utama adalah memasukkan informasi pendidikan terakhir. Pastikan kamu menulis data ini dengan benar, sehingga gaji atau pendapatannya sesuai dengan tarifnya.
Beruntungnya, beberapa cara mencari lowongan kerja online seperti situs dan aplikasi sudah menyediakan fitur filter. Kamu tinggal memasukkan saja data pendidikan. Namun, jika tidak gunakan saja ide ini sebagai pegangan setiap mencari pekerjaan di luar sana. Baik secara daring atau luring, sudah jelas semua orang ingin mendapat pekerjaan yang layak.
Terutama jika kamu adalah lulusan dengan gelar tertentu. Seperti S1 hukum, S2 akuntansi, S3 pendidikan, atau sekedar SMA. Memasukkan data pendidikan terakhir setidaknya akan mempersempit lingkup lowongan, sehingga kamu dapat pekerjaan yang tidak jauh jauh dari status pendidikan yang sudah ditempuh.
-
Sesuaikan Dengan Bidang Yang Dikuasai
Sama seperti tahap sebelumnya. Selain menyesuaikan dengan pendidikan, pastikan juga kalau lowongan yang ingin diambil sesuai dengan bidang yang dikuasai. Setiap orangnya punya minat dan bakat, serta gelar. Agar tidak keluar jalur atau salah arah, masukkan juga pilihan pekerjaan yang diinginkan di filter yang tersedia. Sehingga kamu puas dengan pekerjaan yang didapat.
-
Selalu Update Dan Cek Ketersediaan Loker
Setelah mengisi informasi dan filter yang penting, pastikan untuk terus melakukan update. Update yang dimaksud adalah sering sering membuka situs atau lokasi kamu mencari loker. Untuk aplikasi gawai dan sosmed, kamu bisa akses dengan mudah menggunakan gawai. Sedangkan platform, bisa diakses dengan menggunakan peramban komputer atau laptop.
Mengapa demikian? Salah satu alasannya adalah informasi lowongan kerja bisa berubah sewaktu waktu. Mungkin saja kamu bisa mendapatkan informasi loker terbaru, atau bahwa loker yang kamu incar ternyata sudah ditutup. Agar tidak melewatkan kesempatan manis, pastikan untuk sering sering cek informasi dari aplikasi, situs, atau akun penyedia loker.
Jangan terlalu terpaku dengan sistem subscription atau berlangganan. Pasalnya, tidak jarang aplikasi atau situs yang diikuti bisa saja lupa untuk mengirimkan informasi. Tidak hanya itu, cara ini juga membuka kesempatan untuk mengirim lamaran ke beberapa perusahaan sekaligus. Dengan begitu kamu bisa mendapat kesempatan baru jika lamaran lama gagal.
-
Buat CV Semenarik Mungkin
Situs dan aplikasi lowongan kerja kekinian juga sudah dilengkapi data informasi yang cukup lengkap. Kamu bisa mempromosikan diri dari fitur tersebut dengan menggunakan perkataan dan informasi yang menarik. Jangan lupa untuk memberi kesan percaya diri mengapa kamu layak mendapat pekerjaan tersebut. Jika tidak ada fitur ini, siapkan saja untuk kebutuhan interview di lain waktu.
-
Kirim Surat Lamaran
Nilai plus dari loker online adalah kemudahan mengirim surat lamaran. Beberapa situs telah meminta penggunanya untuk mengisi data, yang kemudian bisa digunakan sebagai surat lamaran. Karena itu, kamu bisa langsung kirim surat dari aplikasi atau dari email. Hal ini juga efektif untuk mengurangi potensi penipuan, karena proses akan diurus oleh pihak aplikasi.
Bahkan untuk pengguna gawai, juga ada cara mengirim lamaran lewat email di hp yang bisa dicoba. Dari sekian cara mencari lowongan kerja secara online, hampir semuanya memberi kemudahan dalam proses lamaran. Kamu tidak perlu repot mengunjungi perusahaan atau beli surat post. Tapi, sekali lagi pastikan untuk teliti dalam mengisi informasi dan data pribadi.
Itulah beberapa hal yang harus kamu lakukan untuk mendapat lowongan pekerjaan impian. Sebagai kaum milenial, kamu harus pintar memanfaatkan teknologi yang semakin canggih. Terutama untuk mencari pekerjaan, ada banyak peluang yang bisa didapat dengan cara daring. Karena itulah, pastikan untuk cek platform loker online untuk opsi terbaik.